Dua Minggu Pasca Dilantik Sebagai Kasat Binmas Polres Solok Kota, IPTU Jufrinaldi Gelar Anev Bhabinkamtibmas

    Dua Minggu Pasca Dilantik Sebagai Kasat Binmas Polres Solok Kota, IPTU Jufrinaldi Gelar Anev Bhabinkamtibmas

    SOLOK KOTA -   Guna lebih memaksimalkan peran para petugas Bhabinkamtibmas (Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat.), Sat Binmas Kepolisian Resor (Polres) Solok Kota, Polda Sumatera Barat menggelar rapat Analisa dan Evaluasi (Anev) para pengemban tugas Polmas yang ada di Desa (Nagari) atau Kelurahan itu.

    Rapat Anev yang digelar di Aula Tertutup Mapolres Solok Kota, Rabu, 28 Desember 2022 itu dibuka secara resmi oleh Kapolres Solok Kota AKBP Ahmad Fadilan, S.Si, M.Si, M.Sc, didampingi Kasat Binmas IPTU Jufrinaldi, SH.

    Turut hadir KBO Sat Binmas  IPDA Mai Hendri, SH, dan Kanit Bhabinkamtibmas IPDA Afrijon, serta diikuti oleh  46 orang Bhabinkamtibmas yang ada di jajaran Polres Solok Kota yang terdiri dari 33 orang Bhabinkamtibmas di Nagari di Kabupaten Solok dan 13 orang Bhabinkamtibmas di Kelurahan se Kota Solok.

    Anev kali ini merupakan rapat perdana yang digelar IPTU Jufrinaldi pasca dilantik sebagai Kasat Binmas menggantikan AKP Laydi dua minggu lalu terpatnya 14 Desember 2022, dengan melibatkan seluruh jajaran anggota yang dibawahinya, guna menyamakan persepsi serta misi, dalam menyukseskan pelaksanaan tugas-tugas yang diemban satuan yang dipimpinnya itu.

    Diterangkan IPTU Jufrinaldi, bahwa digelarnya rapat Anev ini sekaligus untuk  menyatukan persepsi dan tujuan dalam menjadikan Bhabinkamtibmas sebagai presentasi dari personil Polres Solok Kota yang selalu dekat dengan masyarakat, yang hakekatnya untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada POLRI.

    Menurutnya, petugas Bhabinkamtibmas merupakan garda terdepan kepolisian, yang bertugas langsung di lapangan dalam menghadirkan keamanan maupun kenyamanan bagi seluruh masyarakat khususnya di wilayah binaan masing-masing. Oleh karena itu, Jufrinaldi berharap peran yang benar-benar maksimal serta humanis dari seluruh petugas Bhabinkamtibmas di Nagari maupun Kelurahan.

    “Selalulah menjadi POLRI yang baik dimana saja dan kapan saja, dengan berpedoman kepada tugas POLRI yang selalu melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, ” tandasnya.

    Sebelumnya, Kapolres Solok Kota AKBP Ahmad Fadilan saat membuka kegiatan tersebutt menyampaikan apresiasi kinerja dari seluruh 46 orang personel Bhabinkamtibmas di jajaran Polres Solok Kota.

    Kapolres mengajak semua personel Bhabinkamtibmas untuk memahami dan menyadari betapa penting dan krusial-nya peran dan fungsi dari seorang Bhabinkamtibmas, yang merupakan ujung tombak pelaksanaan dari Tupoksi (tugas pokok dan fungsi) Polri di lapangan, yang sehari-harinya berhubungan langsung dengan masyarakat.

    “Para Bhabin adalah representasi dari keseluruhan sosok Polri yang ada. Oleh karena itu, para Bhabin harus senantiasa tampil prima di tengah masyarakat. Seorang Bhabinkamtibmas harus selalu baik performanya dalam pelaksanaan tugas memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat, ” tutur AKBP Ahmad Fadilan.    (Amel)

    solok kota kota solok solok sumbar sumatera barat polres solok kota kapolres solok kota akbp ahmad fadilan sat binmas polres solok kota kasat binmas polres solok kota iptu jufrinaldi anev bhabinkamtibmas polres solok kota
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Backgroud Sarjana Ekonomi, Anak Bintara...

    Artikel Berikutnya

    Binluh Hukum di  KTK, AKP Jufrinaldi bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan, Menjadi Tuan Rumah di Ladang Sendiri!
    Waaster Panglima TNI Buka Acara Komsos TNI dengan Kommas Tahun 2024
    Panglima TNI Tutup Latihan Penyusunan Renkon TNI OMP Geladi Yudha Dharma Pasis Dikreg LII Sesko TNI TA 2024
    Hidayat Kampai : Menelusuri Dunia Kecerdasan Buatan untuk Menyusun Karya Ilmiah

    Ikuti Kami